VIRDA DEVIYANTY OPTIMISTIS NASDEM RAIH KURSI MAYORITAS DI DPRD DKI JAKARTA

Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Jakarta Pusat Virda Deviyanty S.E., S.H. menyambut baik hijrahnya sejumlah politsi senior dari partai politik lain ke NasDem. Dia optimistis NasDem bakal memperoleh kursi mayoritas di DPRD DKI Jakarta pada periode 2024-2029 mendatang.
“Bergabungnya tokoh-tokoh seperti Kakak Tirta Lunggana, Kakak Riano P Ahmad, Kakak Tania Nadira, dan Kakak Nuri Shaden ke Partai NasDem tentu sangat kami sambut baik. Saya optimistis kehadiran mereka mampu meningkatkan elektabilitas NasDem menjadi semakin meroket,” ujar Virda di sela-sela Pembukaan Wawancara Bacaleg DPRD DKI Jakarta di Kampus Akademi Bela Negara Partai NasDem, Jakarta Selatan, akhir pekan lalu.
Virda yang juga Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil Jakarta 1 (Jakarta Pusat) ini meyakini NasDem mampu meraih minimal 2 kursi di setiap dapilnya pada Pemilu 2024. “Dengan begitu, kami optimistis NasDem bakal bisa mengusung calon gubernurnya sendiri,” tandas dia.
Sebagai Sekretaris DPD Partai NasDem Jakarta Pusat, sambung Virda, NasDem siap bersinergi dengan semua pihak untuk bisa meraih kemenangan dalam pemilihan anggota legislatif, presiden dan wakil presiden, serta pada pemilihan kepala daerah tahun depan.
“Saya berterima kasih kepada Kakak Nurcahyo Anggorojati dan Wibi Andrino selaku pimpinan DPW Partai NasDem DKI Jakarta yang telah berkerja keras dan membangun kerja sama yang baik dengan selutuh DPD di DKI Jakarta dengan baik. Hasilnya, elektabilitas Partai NasDem melonjak hingga 16%. Kita harus tetap bersinergi hingga akhir. Kita pun harus tetap bersatu, berjuang, dan menang,” pungkas Virda bersemangat.